Jumat, 18 Januari 2013

Tips Memilih Cakram Belakang


Membeli cakram belakang sekarang sangat melimpah dipasaran, banyak orang yang ingin merubah kuda besinya menjadi lebih garang yang salah satunya dengan memasang cakram belakang. Kebanyakan dipasaran menjual paketan, artinya 1 paket tersebut lengkap terdiri dari piringan/cakram, kaliper, master, selang rem. Tapi bagaimana bila paketan tersebut tidak cocok diadopsi ke motor kita, maka harus memanfaatkan cara dengan membeli eceran, berikut tipsnya :
Memilih Piringan/Cakram :

Melihat piringan cakram yang beredar di pasaran, terdapat perbedaan lubang baut pengikat cakram ke adaptor. Paling banyak beredar adalah cakram dengan lubang baut berjarak  7cm (milik satria 120), 8,1 cm (cakram variasi), 13,5 (milik New Tiger revo). Ada 2 bentuk dasar cakram yaitu celong (terdapat lengkungan) dan datar. Mengingat keterbatasan tempat kolong sisi dalam lengan ayun maka yang lebih fleksibel adalah model celong (seperti gambar diatas, cakram ada warna merah). Hal ini dikarenakan cakram model ini mudah pengaturannya untuk digeser menjauh dari tromol, jeruji dan balok velg. Pemakaian model celong ataupun flat juga menyesuaikan dengan pemakaian adaptor cakram. Jika adaptor tebal, lebih baik pake cakram model celong dan sebaliknya.
Memilih Adaptor Cakram

Memilih adaptor cakram/bracket dibedakan menjadi 2 versi sesuai dengan diameter adaptor yang akan dipasang di tromol. Yaitu 12,9 cm dan 10,9 cm. Kedua ukuran ini membedakan jenis motor yang akan mengaplikasi berdasarkan dari diameter dalam tromol standar pabrik. Versi 12,9  cm cocok untuk GL-Max, Thunder 125, RX-King, Scorpio, Nouvo-Z, Tiger, Megapro, RX-Z, RG-R, New SupraX 125, dan Vixion. Sedangkan adaptor versi 10,9 cocok untuk SupraX, F1Z-R, Shogun 110, RC-100, Tornado, Shogun 125, Smash, Kaze, Crypton dan Grand. Untuk jarak lubang pegangan piringan cakram versi adaptor 12,9 cm tersedia model mentah atau polos tanpa lubang baut, ada juga yang sudah menyediakan lubang baut dengan titik 7 cm dan 13,5 cm. Sedangkan adaptor cakram polos bisa dibor sendiri dan dipasangkan pada cakram yang punya lubang baut antara 7 – 10 cm. Cakram polos lebih variatif untuk pilihan model cakram belakangnya. Dari pertimbangan power motor bebek yang mengaplikasi, idealnya titik lubang baut pengikat cakram 7 cm sudah mumpuni, dan ini bisa diwakili oleh cakram belakang Satria-R atau sejenisnya.
Memilih Selang Rem

Untuk selang rem lebih baik bila memakai selang ori pabrik bawaan motor yang sudah bercakram belakang seperti satria fu, supra-x 125R, dan lainnya yang sudah didukung cakram belakang. Karena sifat selang rem ori bawaan pabrik yang bercakram belakang sudah presisi dengan panjang antara 40cm – 55cm.
Bila saat memasang, posisi master dan kaliper menjauh, maka selang rem ori tidaklah cukup. Lebih baik menggunakan selang rem versi kompetisi yang terbalut anyaman baja dengan panjang 70 – 90 cm. Selain fleksibel juga tahan sengatan panas knalpot mzbro..
Saling Tukar Paketan Cakram
Ditinjau dari keberadaan paket cakram dipasaran yang tersedia untuk Satria, New Supra-X 125 dan Vixion, ketiganya dikenal teruji kekuatannya. Tapi apa bisa dipasang di sembarang motor? mari kita bahas satu per satu,
Paketan New Supra-x 125
Bisa diterapkan untuk New Tiger, tapi ada beberapa bagian yang mesti diubah, yaitu ukuran lubang as roda pada adaptor kaliper. Kaliper New Supra-x 125 menganut ukuran 12 mm, tapi kalau diaplikasi ke New tiger harus diperbesar menjadi 17 mm atau bisa dibesarkan sampai 16,5 mm, kemudian dikikir sampai 16,8 mm. Agar saat dipasang bisa lebih rapat dan adaptor lebih presisi, disini penting dibutuhkan agar tidak mudah menyebabkan kampas rem termakan tidak rata.
Paketan Satria-R
Paketan cakram satria-R paling banyak sekali dijumpai dipasaran. Hanya bisa diaplikasikan untuk moped dan sport yang sudah memakai monoshock karena kontruksi adaptor kalipernya cenderung membuat posisi kaliper letaknya lebih kedepan atas. Jadi bila diaplikasikan untuk moped dobel shock berpeluang membentur dudukan shock. Tapi apabila ingin mengaplikasikan paket cakram satria-r ke motor sport monoshock seperti vixion, scorpio dan byson dan yang support arm monoshock maka dudukan kaliper harus diperbesar menjadi 17 mm.
Paketan Vixion
Bisa dipakai untuk semua motor yang memakai tromol belakang berdiameter dalam 12,9 cm. Untuk adaptor kalipernya juga bisa diatur, ingin lebih mundur, ada diatas atau bawah karena menganut sistem terkait stabilizer sebagai stoppernya. Lubang baut as roda pada adaptor kaliper tinggal mengikuti yang mengaplikasikannya. Pada dasarnya standar as roda vixion 17 mm, andai terlalu besar cukup diganjal dengan bushing. Jenis pemakaian cakram lebih baik memakai model celong, untuk meng-akali model adaptor kaliper yang menganut model plat 5 mm.
Beberapa Tips Memasang Master Rem
Khusus untuk dudukan/bracket master rem, jangan sekali-kali mengaitkannya langsung dengan rangka baik yang membeli paketan ataupun eceran. Hal ini dikarenakan malah membuat susah penataan masternya. Metode yang baik, siapkan adaptor master sesuai dudukan lubang baut master rem. dengan tambahan dudukan ini, pemasangan ke rangka bisa lebih mudah untuk menentukan titik-titik rangka yang paling ideal dengan sistem baut dan mur. Jadi tidak merusak rangka dari efek pemakaian las listrik. Begitu juga dengan adopsi adaptor tromol, untuk menjaga ke-presisi an cakram dan kalipernya, alangkah baiknya menggunakan velg yg sudah support cakram belakang, ini malah lebih memudahkan pemasangan dan presisi nya rem belakang nantinya

sumber : http://fncounter.wordpress.com/2011/09/08/tips-memilih-cakram-belakang/

 

Tahap Cara Pengecatan Body Motor / Airbrush

 Bahan dan Alat yang digunakan untuk mengecat Motor :

Degreaser
Dempul
Epoxy Primer
Epoxy Surfacer
Cat Finishing
Clear Coat
Amplas ukuran / Nomor 80,120,360,400,600,1500,2000
Buat Ruang Khusus untuk Pengecatan:

Tidak perlu menggunakan ruangan khusus untuk pengecatan cukup gunakan gudang anda. Bersihkan gudang anda dan lapisi dengan terpal atau plastik berwarna putih ( bisa juga dengan dicat ). Dan letakkan beberapa kipas angin / blower dengan berbagai ukuran kecepatan untuk menyedot partikel dan bau di dalam ruangan.
Siapkan juga lampu penerangan / tube lamp yang diletakan berlawanan arah untuk memberikan cukup pencahayaan saat anda mengecat motor, yang nantinya akan dibantu oleh refleksi pantulan sinar dari dinding warna putih yang telah anda persiapkan sebelumnya.

Keamanan.
Pastikan juga sirkulasi udara dalam spray booth ( ruang pengecatan ) bagus, sehingga tidak membahayakan bagi kesehatan anda. Hal ini penting untuk menecegah kebakaran karena aroma dan bau cat tersebut sangat mudah terbakar. Pastikan alat listrik , steaker, kabel sudah terinstal dengan benar dan tidak membahayakan, dan juga gunakanlah masker yang berkualitas bagus.

Alat Pengecatan Motor..
Setidaknya anda menggunakan dua spraygun yang bagus, Ukuran Kompresor Angin Yang cocok dan bagus. Spray gun dibutuhkan 2 unit untuk primer dan yang lainya untuk pengecatan dan aplikasi clear coat.

Tahap Pengecatan motor.
Lepaskan Tangki motor dari rangka. Biasanya terdapat dua sekrup yang berada di depan dan bagian belakang. Jangan lupa menutup kran bahan bakar dahulu. Pastikan tangki motor yang akan anda cat tidak mengalami kebocoran. Sebaiknya lakuakan dulu perontokan cat dari logam tangki. Apabila ada kebocoran gunakanlah epoxy dan dilapisi menggunakan fiberglass atau lebih bagusnya anda reparasi ke spesialis reparasi tangki, karena bagian tangki adalah sebuah item utama bagi penampilan motor.
Setelah masalah kebocoran teratasi Keringkan dan tutup katup bahan bakar menggunakan isolasi pastikan dahulu tidak ada gas bahan bakar atau aroma bensin / harus kering sepenuhnya. Isolasilah semua bagian dari panel yang anda tidak ingin mengecatnya contoh : strip, Variasi, Logo dll.
Setelah proses pengupasan cat selesai gunakanlah degreaser / dilap pakai thinner untuk membersihkan permukaan logam dari kotoran dan minyak.
Gunakanlah Epoxy Primer ( Khusus logam ) diatas lubang kecil dan bagian yang penyok. Penggunaan Epoxy Primer memberikan lapisan dasar dan daya rekat yang bagus untuk lapisan Cat diatasnya. Semprotkanlah primer dengan gerakan yang agak cepat pada permulaan pengaplikasian supaya mendapatkan lapisan yang tipis dan merata. Kemudian Gunakanlah Primer dalam jumlah secukupnya beberapa lapis sampai anda puas. Kadang bisa sampai 6 lapisan atau bahkan lebih.

Amplas Epoxy menggunakan amplas ukuran 120 atau 360 dilanjutkan dengan ukuran 400 atau lebih, bertujuan untuk menghaluskan dan memberikan pola alami dari cat, dan menghasilkan lapisan cat berikutnya sehalus sutra. apabila ada lubang kecil / penyok yang terlihat oleh mata anda dan tangan anda setelah proses menghaluskan epoxy, gunakanlah dempul secukupnya untuk menutup area tersebut ( tidak boleh melebihi 2 cm ketebalanya ). Biasanya dalam proses pengamplasan epoxy penyok kecil ini mudah terlihat dan terasa.
Gunakanlah amplas ukuran 80 dan pada saat dempul tersebut sudah berkuran ketebalanya lanjutkan menggunakan amplas ukuran 120 dan kemudian finishing amplas ukuran 400. Dan sekarang anda sudah siap untuk penggunaan epoxy surfacer yang akan memberikan lapisan yang lebih halus dan ideal untuk dudukan cat.
Epoxy Surfacer juga akan mencegah Thinner masuk kedalam dempul yang mana akan mengakibatkan hasil pengecatan menggelembung pada clear coat. Pastikan anda mengikuti panduan dan spesifikasi pada setiap produk cat yang anda gunakan. Kegagalan pengaplikasian produk akibat kesalahan pencampuran takaran, waktu pencampuran , dan temperatur akan mengakibatkan anda frustasi.

Penggunaan Cat dan Clear Coat.
Sekarang saatnya mengecat !!!. Semprotkan cat menurut Spesifikasi panduan produk jumlah campuran, waktu per lapisan, suhu pengeringan dll. Dan kemudian gunakanlah clear coat. Setelah ronde pertama clear coat telah kering amplaslah menggunakan amplas basah ukuran 600. anda akan melihat lubang / pori pada lapisan clear coat tersebut. Lanjutkan pengamplasan hingga pori tersebut hilang. Apabila anda akan melakukan Airbrush sekaranglah saat nya menggambar diatas permukaanya. Setelah selesai menggambar atau menggunakan cutting sticker tutuplah menggunakan proses pengaplikasian clear coat lagi. Kadang harus menggunakan 2 lapisan lagi atau lebih untuk mengubur gambar tersebut.
Apabila sudah halus dan bagus, Amplaslah menggunakan ukuran 1500. Apabila anda ingin hasil lapisan yang lebih lembut dan mengkilap lanjutkan menggunakan ukuran 2000.

Tahap Pemolesan.
Sekarang adalah bagian kerja yang paling ditunggu. Hal terakhir adalah memoles body motor yang sudah dicat sehingga sehalus kaca. Anda membutuhkan alat poles yang mempunyai kecepatan yang bervariasi , sponge poles, dan kompon.
Gunakanlah kompon halus untuk menghilangkan permukaan clear coat yang jadul akibat proses pengamplasan tadi. Setelah cukup licin anda bisa menggunakan obat poles untuk memunculkan kilap dari kualitas clear coat yang anda gunakan.

sumber : http://www.tokocatmobil5.web.id/2010/11/tahap-cara-pengecatan-body-motor_10.html#axzz2Ig3EeIiE

Kamis, 17 Januari 2013

Tips Agar Motor Matik Irit dan Lari Kencang

Motor matik masih menuai sejumlah kelemahan, seperti borosnya BBM

Motor matik masih menuai sejumlah kelemahan, seperti borosnya bahan bakar dan tenaga yang tak cukup besar.Motor matik saat ini sedang digandrungi masyarakat. Jalanan yang makin macet membuat para rider beralih dari motor bertransmisi manual, seperti motor bebek dan sport, ke transmisi otomatis.


Sayangnya mesin matik masih menuai sejumlah kelemahan, seperti borosnya bahan bakar dan tenaga yang tak cukup besar, sehingga sulit diajak berlari kencang.

Nah, dengan sejumlah rekayasa, ternyata motor matik bisa kencang dan irit bahan bakar. Berkut tips dari Heri, montir di Bengkel Rezeki Motor di jalan Palmerah Utara, Jakarta:

Pertama, bersihkan kaburator secara rutin, minimal sebulan sekali. Karburator mengatur suplai bahan bakar ke ruang bakar, sehingga perlu bersih. Saat karburator kotor akan membuat suplai bahan bakar tersendat.

Kedua, ganti oli mesin motor secara berkala dengan jarak tempuh kurang dari 3.000 km. Dengan mengganti oli, komponen yang saling bergesekan tidak cepat aus yang bisa mengurangi kecepatan. Penggantian oli juga akan  membuat performa mesin tetap bagus dan halus.

Ketiga, gunakan bahan bakar dengan oktan tinggi, seperti Pertamax maupun Shell Super. Dengan oktan tinggi, bahan bakar cepat meletup dan terbakar sempurna. Selain itu oktan tinggi juga tak banyak menimbulkan kerak pada mesin.
Agar konsumsi bahan bakar lebih irit, Heri mengatakan pengendara tidak menghentakkan gas. Putarlah gas seperlunya dan kurangi pengereman.

Setelah motor matik Anda lebih irit, pasti ingin merasakan bagaiamana cara berlarinya? Berikut tips membuat motor matik bisa berlari kencang.

Pertama mengganti roller pada bagian dalam Continuously Variable Transmission (CVT), karena dengan mengganti roller performa tarikan akan lebih bertenaga. Gantilah dengan roller standar, misalkan roller yang digunakan 11 gram, maka Anda ganti menjadi 10 gram.
Roller ini berguna untuk memberikan tekanan keluar pada variator, sehingga dimungkinkan variator dapat membuka dan memberikan perubahan lingkar diameter lebih besar terhadap belt drive sehingga motor dapat bergerak.

Kedua, bersihkan busi, dengan begitu pada sektor pengapian akan lebih sempurna, sehingga pembakaran di ruang mesin menjadi lebih baik karena kualitas percikan busi meningkat.

Ketiga, mengganti fanbelt dengan ukuran yang lebih tebal dan keras, hal tersebut dapat membuat tarikan lebih responsif.

Keempat, mengganti koil, hal ini guna memberikan percikan api yang lebih maksimal pada pengapian.

Kelima, ganti CDI. Meski CDI standar bawaan pabrik sudah baik, ada baiknya diganti dengan merek lain yang lebih mendongkrak performa.

Keenam, kurangi bobot berlebihan, hindari pemakaian aksesoris berlebihan yang dapat menambah beban saat motor berlari. Sebaliknya gunakan variasi yang lebih ringan seperti velg alumunium.

sumber :  http://otomotif.news.viva.co.id/news/read/329779-tips-agar-motor-matik-irit-dan-lari-kencang

Bagaimana Menjaga Mesin Motor Tetap Awet Bagaimana Menjaga Mesin Motor Tetap Awet

Motor yang baik adalah motor yang terawat dan enak dikendarai, motor yang terawat juga akan memiliki harga jual yang tinggi ketika hendak kita perjualkan. Namun banyak yang tidak tahu bagaimana merawat motor agar awet, banyak yang tanpa sadar sering melakukan hal- hal yang dapat mengurangi kualitas kendaraan mereka. Saya memiliki sebuah motor yang sudah berumur 8 tahun namun karena perawatan yang baik hingga saat ini kuaitas mesin motor tersebut masih tinggi dan memiliki harga jual yang tinggi. Kali ini kami akan memberikan beberapa cara merawat motor agar tetap awet meski telah digunakan bertahun-tahun.


Ilustrasi : awiguna.wordpress.com
Cara merawat motor
1. Perawatan di pagi hari
Saat hendak menggunakan motor anda sebaiknya dipanaskan dahulu mesinnya, hal ini berguna untuk membuat mesin menjadi awet. Cara memanaskan mesin motor juga jangan langsung menggunakan starter listriknya, melainkan gunakan dahulu starter kaki dalam keadaan kontak mati, setelah itu starter motor dalam kontak hidup, panaskan mesin motor selama 5- 10 menit dahulu sebelum digunakan. Jangan menggunakan starter listrik ketika memanaskan motor di pagi hari, hal tersebut dapat membuat suara mesin motor menjadi lebih keras dan tidak awet.

2. Pergantian oli berkala.
Banyak orang yang menyepelekan mengganti oli motor dengan teratur, oli motor memiliki peran yang sangat penting bagi proses pembakaran pada mesin motor. Sebaiknya ganti secara rutin oli motor anda bila telah mencapai batas kilometer menjadi 1500 Km.

3. Menggunakan bensin berkualitas
Kualitas bensin mempengaruhi kualitas mesin motor anda, sebaiknya dalam mengisi bensin motor sebaiknya di tempat pengisian bensin yang dikelola oleh pemerintah. Selain memiliki kualitas baik, juga aman bagi kendaraan bermotor anda.

4. Gunakan onderdil asli
Bagi pecinta motor biasanya sangat menyukai mengganti onderdil motornya biar terlihat keren. Jika anda pun juga demikian sebaiknya gunakanlah onderdil yang asli , jangan gunakan onderdil imitasi. Motor yang baru pada onderdilnya adalaha yang paling baik, jadi buat apa mengganti onderdil bila tidak terlalu penting.

sumber : http://tikars.blogspot.com/2012/10/cara-merawat-motor-agar-awet.html#_

Selasa, 15 Januari 2013

Tiga Jurus Bikin Motor Jadi Kencang


Ada tiga jurus bikin motor jadi kencang,salah satunya lo bisa liat besutan gue jupiterZ tahun 2006.
besutan gw ini semuanya masih bawaan pabrik tidak ada yang gw ganti.
sebelum gw jelasin tiga jurus bikin motor jadi kencang,pertama-tama lo harus tau mau di bawa kemana arah acuan lo?
lo mau bikin standar tapi kencang yang biasa gw sebut kohar (korekan harian) apa lo mau yang lebih dari itu,semua itu ada jawabannya tergantung kalian dan modal kalian.

JURUS PERTAMA (CARBURATOR)

Kita bermain simpel,artinya kita usahakan bermain yang tidak mengeluarkan biaya banyak contohnya kita bermain di CARBURATOR.
biasanya motor bawaan pabrik respon awal sangat galak tapi untuk melaju kencang sangat sulit,itu dikarnakan sepuyer yang dipakai berukuran kecil sehingga pasokan bensin kurus(kurang) motor jadi gesit di putaran bawah tapi top speednya loyo.
semua itu bisa diatasi dengan mengganti sepuyer pada karburator dengan ukuran yang lebih besar dari standarnya,tapi jangan asal ganti,karna dapat mengakibatkan motor jadi berebet.

JURUS KEDUA (PENGAPIAN)

Di dalam motor standar,pengapian sudah di tentukan atau sudah di batasi dari pabrik atau sering kita sebut pengapian LIMITER.
Dan itu bisa diatsi dengan mengganti CDI standar dengan CDI racing,bagi yang tidak mau mengganti CDI bisa di akali dengan menggeser pengapian.
Cara menggeser pengapian itu juga sangat mudah,kita tinggal melepas bagian magnet dan menggeser pulser dengan cara mencoak lubang kedudukan pulser,tapi jangan sembarangan menggeser karna dapat berakibat motor susah hidup.

JURUS KE TIGA (CAMSAFT)

Camsaft atau sering kita sebut NOKEN AS sangat berperan penting dalam mesin berbasis 4TAK sedangkan untuk mesin berbasis 2TAK di tentukan oleh porting,untuk yang satu ini saya tidak bisa mengulas lebih dalam dikarnakan saya takut kalian belum mengerti derajat untuk merubah camsaft untuk mesin 4TAK dan juga berapa milimeter untuk mengangkat porting untuk mesin 2TAK semua itu harus dengan pembelajaran yang serius dan sungguh-sungguh.

sumber : http://ccms-modifikasi.blogspot.com/2009/01/tiga-jurus-bikin-motor-jadi-kencang.html